Kegiatan

PENGUKUHAN DAN PELANTIKAN BEM SERTA HIMAPRODI PAI & HES STAI YAPIS TAKALAR

STAI YAPIS Takalar, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan  Himpunan Mahasiswa Prodi (HIMAPRODI) Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Hukum Ekonomi Syariah (HES) STAI YAPIS Takalar periode 2024-2025 menggelar Pengukuhan dan Pelantikan dengan mengusung tema “Membentuk kader yang berintelektual, berjiwa social, inovatif dan memiliki jiwa leadership untuk STAI YAPIS Takalar” yang dibuka langsung oleh Bapak Dr. Muh. Nur Fithri D., ST., MM. selaku Ketua STAI YAPIS Takalar.

Kegiatan yang digelar selama dua hari mulai dari Ahad, 09-10 Juni 2024 bertepatan dengan 03-04 Dzulhijjah 1445 H, dengan sebanyak 104 peserta yang dilaksanakan di Aula STAI YAPIS Takalar dengan menghadirkan pemateri yang luar biasa dibidangnya.

Pemateri tersebut diantaranya Dr. Muhammad Yahdi, M.Ag dengan Materi Hakikat Berfikir, Dr. Nurqadriani, S.Pd., M.Pd dengan materi Keorganisasian, Sahlan Fahmi J Abdullah dengan materi Kepemimpinan, serta Dr. Nur Setiawati, M.Ag., Ph.D dengan materi Public Speaking dan Soft Skill.

Rangkaian kegiatan ini juga diisi dengan beberapa games, tadarus bersama,  senam dan kerja bakti, lalu ditutup dengan Pengukuhan dan pelantikan pengurus BEM dan HIMAPRODI PAI & HES.

Related posts

PENARIKAN MAHASISWA PPL PRODI PAI STAI YAPIS TAKALAR DI PESANTREN AL-QAMAR

adming

PENARIKAN DAN PEMBERIAN CINDERAMATA MAHASISWA KKN ANGKATAN XVIII STAI YAPIS TAKALAR

adming

SEMANGAT BARU: ANALISA STAI YAPIS TAKALAR TAHUN 2024 RESMI DIBUKA

adming

Leave a Comment