Development

Pengabdian Kepada Masyarakat di Desa Pa’batangan, Lakukan Sosialisasi dan Pelatihan

STAI YAPIS Takalar, STAI YAPIS Takalar kembali menggelar program Pengabdian Kepada Masyarakat sebagai bentuk Implementasi dari MoU antara STAI YAPIS Takalar dan Pemerintah Desa Pa’batangan, Kab. Takalar, dengan mengangkat 2 tema yakni “Sosialisasi Pentingnya Kesadaran Masyarakat terhadap Zakat dan Wakaf Dalam Pemberdayaan Umat” yang terlaksana di kantor Desa Pa’batangan. Sementara, tema kedua yakni “Pelatihan Penyelenggaraan Jenazah” di Musholah Nurul Az-Har Desa Pa’batangan kab. Takalar yang terlaksana pada Sabtu, 01 April 2023 bertepatan dengan 10 Ramadhan 1444 H.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Abdul Rahman, S.E. selaku Kepala Desa Pa’batangan, dalam pembukaannya menyampaikan rasa terima kasihnya atas terlaksananya kegiatan tersebut.

“Kami berterima kasih karena terlaksananya acara ini nantinya akan membawa manfaat bagi kita semua yang mungkin masih kurang ilmu tentang zakat dan wakaf serta penyelenggaraan jenazah, dari yang tadinya tidak tahu akan menjadi tahu,” tuturnya.

Dalam pelaksanaan sosialisasi, materi tersebut dibawakan langsung oleh Amirullah, S.H.,M.H dan Nur Fitri Hariani, S.H.,M.H. Sedangkan dalam pelatihan penyelenggaraan jenazah dibawakan materi dan praktikum oleh Drs. H. Abubakar, M.Si dan Muh. Armin, S.Pd.I.,M.Pd.

Turut hadir Dr. Muh Nur Fithri D., ST.,MM. selaku Ketua STAI YAPIS Takalar, Nureni, S.Pd.I.,M.Pd, St. Muhlisina, S.HI.,M.HI, Nurqadriani, S.Pd.,M.Pd, Alifah Muthmainna, S.Pd.,M.Pd, Syahrikal, S.Pd.I.,M.Pd. selaku Dosen STAI YAPIS Takalar. Hadir pula Kamtibmas, Aparat desa, para tokoh masyarakat desa Pa’batangan, serta mahasiswa STAI YAPIS Takalar.

Sementara itu, masyarakat desa Pa’batangan cukup antusias dalam mendengarkan materi tersebut, terlihat dari munculnya interaksi antara pemateri dengan masyarakat yang melontarkan beberapa pertanyaan terkait materi yang disampaikan.

Related posts

Pengabdian Kepada Masyarakat di Desa Kampung Beru, Kab. Takalar

adming

SEMINAR HASIL PENELITIAN PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN HUKUM EKONOMI SYARIAH (MUAMALAH) STAI YAPIS TAKALAR

adming

STAI YAPIS TAKALAR IKUTI PELATIHAN RIP, RENSTRA, DAN RENOV BERSAMA BEST-Q INSTITUTE

adming

Leave a Comment